Gelar Latihan Malam Hari, Persik Kediri Adaptasi Laga Di Bulan Ramadhan

Diposting oleh Tim Redaksi Persik12 Mar 2024, 23:15

Sesi latihan yang dimulai pukul 20.30 WIB ini juga bertujuan sebagai adaptasi bagi seluruh pemain menghadapi 3 laga lanjutan kompetisi BRi Liga 1 Indonesia 2023/24 yang akan dimainkan malam hari.

Foto: gelar-latihan-malam-hari--persik-kediri-adaptasi-laga-di-bulan-ramadhan


Persik Kediri menggelar latihan perdana di bulan suci Ramadhan, Selasa (12/3) malam di stadion Brawijaya Kediri. Sesi latihan yang dimulai pukul 21.30 WIB ini juga bertujuan sebagai adaptasi bagi seluruh pemain menghadapi 3 laga lanjutan kompetisi BRi Liga 1 Indonesia 2023/24 yang akan dimainkan malam hari.

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide menyebut pihaknya memang melakukan beberapa penyesuaian jadwal selama bulan puasa kali ini.

"Ini latihan perdana juga usai laga melawan RANS Nusantara kemarin, pemain memang mendapatkan libur selama 3 hari karena pertandingan sangat berat. Saya ingin seluruh pemain mendapat recovery maksimal dan sekarang sesi latihan malam hari agar pemain cepat beradaptasi, kami pilih jam dimana pemain juga memiliki cukup energi usai berbuka puasa serta bisa melakukan kewajiban beribadah terlebih dulu," ungkapnya pelatih asal Brasil ini usai sesi latihan.

Terkait persiapan laga kontra Persija Jakarta (16/3), dirinya menyebut akan fokus mengembalikan kebugaran seluruh pemain dan dilanjutkan dengan sesi taktik.

"Hari ini kami hanya menggelar sesi recovery dan peningkatan fisik, kemudian besok akan fokus persiapan taktik strategi melawan Persija, ini laga yang akan sangat penting buat Persik. Tetapi tentu kami akan tetap berupaya keras mendapatkan kemenangan nantinya," tambahnya.

Sementara itu, Supriadi yang sebelumnya mengalami cedera usai laga kontra Barito Putera (28/2) lalu kini mulai menjalani latihan kembali.

"Perkembangan Supriadi sangat baik, namun saya pikir dia masih belum siap untuk laga melawan Persija nanti. Setelah laga itu ada jeda FIFA Match Day sehingga ada waktu lagi untuk penguatan dan kemungkinan di laga berikutnya dia sudah bisa kembali bergabung bersama tim," pungkasnya

Kata Kunci:

-
Bagikan